PENGARUH PENGOLAHAN KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr.) BERUPA TEMPE, TAHU DAN SARI KEDELAI TERHADAP KADAR FOSFOR (P)
Kacang kedelai (Glycine max (L.) Merr.) merupakan salah satu tanaman yang memiliki kadar fosfor tinggi, tanaman ini sering diolah dalam berbagai olahan untuk memperbaiki rasa dan meningkatkan nilai ekonominya. Pengolahan kacang kedelai kemungkinan akan berpengaruh pada kadar fosfor. Penelitian ini bertujuan untuk menetapkan dan membandingkan kadar fosfor pada kedelai sebelum pengolahan dan sesudah pengolahan. Analisis kualitatif dilakukan dengan larutan pereaksi ammonium molibdat,dimana hasil positif ditandai dengan munculnya endapan warna kuning. Analisis kuantitatif dilakukan dengan menggunakan spektrofotometri sinar tampak dengan penambahan ammonium molibdat, kalium antimonil tartrat, asam sulfat dan asam askorbat dan selanjutnya diukur pada panjang gelombang 714 nm. Uji statistik dilakukan menggunakan SPSS 16 dengan one way anova. Hasil penelitian kadar fosfor pada kacang kedelai olahan berbeda secara signifikan dari kacang kedelai sebelum diolah, yaitu dengan kadar fosfor pada kacang kedelai, tempe, tahu dan sari kedelai adalah 351,111 ± 1,959; 143,086 ±1,670; 106,667 ± 1,111 ; 68,889 ±0,740 mg/100gram. Hasil tersebut menunjukkan bahwa pengolahan pada kacang kedelai dalam bentuk tempe, tahu dan sari kedelai mempengaruhi kadar fosfor.
Detail Information
Citation
Queen Syifa Nebraskha Suradirja. (2018).
PENGARUH PENGOLAHAN KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr.) BERUPA TEMPE, TAHU DAN SARI KEDELAI TERHADAP KADAR FOSFOR (P)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Queen Syifa Nebraskha Suradirja.
PENGARUH PENGOLAHAN KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr.) BERUPA TEMPE, TAHU DAN SARI KEDELAI TERHADAP KADAR FOSFOR (P)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2018.Kimia Farmasi Analisis
Queen Syifa Nebraskha Suradirja.
PENGARUH PENGOLAHAN KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr.) BERUPA TEMPE, TAHU DAN SARI KEDELAI TERHADAP KADAR FOSFOR (P)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2018.Kimia Farmasi Analisis
Queen Syifa Nebraskha Suradirja.
PENGARUH PENGOLAHAN KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr.) BERUPA TEMPE, TAHU DAN SARI KEDELAI TERHADAP KADAR FOSFOR (P)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2018.Kimia Farmasi Analisis