ANALISIS KUALITAS MIKROBIOLOGIK MINUMAN DALAM KEMASAN YANG DIJUAL DI PASAR GUNTUR, HAURPANGGUNG, TAROGONG KIDUL, KABUPATEN GARUT
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas mikrobiologik minuman dalam kemasan. Penelitian dilakukan dengan metode most probable number (MPN) yang meliputi uji penduga (Presumtive Test), uji penegasan (Confirment Test) dan uji lengkap (Completed Test). Selain itu dilakukan juga uji Angka Lempeng Total (Total Plate Count), uji lapuk (Mold) dan uji ragi (Yeast). Hasil menunjukan bahwa kualitas minuman dalam kemasan pada metode most probable number (MPN) untuk kode minuman M7, M9, M10, M11, dan M12 terdapat bakteri Enterobacter aerogenes yang hidup di air dan sudah terkontaminasi, sehingga minuman tersebut tidak layak untuk dikonsumsi. Hasil uji angka lempeng total untuk kode minuman M14 jumlah koloni yang teramati terdapat 130 koloni per mililiter, manurut Peraturan Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan, batas maksimum cemaran mikroba untuk jenis minuman teh dalam kemasan yaitu 1 × 102 koloni/ ml. Selain itu hasil uji lapuk dan ragi untuk kode minuman M2, M3, M5, M6, M8, M10, M12, M14, dan M15 yang teramati terdapat koloni lapuk dan ragi.
Detail Information
Citation
Tarry Sukma Anjani. (2018).
ANALISIS KUALITAS MIKROBIOLOGIK MINUMAN DALAM KEMASAN YANG DIJUAL DI PASAR GUNTUR, HAURPANGGUNG, TAROGONG KIDUL, KABUPATEN GARUT().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Tarry Sukma Anjani.
ANALISIS KUALITAS MIKROBIOLOGIK MINUMAN DALAM KEMASAN YANG DIJUAL DI PASAR GUNTUR, HAURPANGGUNG, TAROGONG KIDUL, KABUPATEN GARUT().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2018.Farmakologi
Tarry Sukma Anjani.
ANALISIS KUALITAS MIKROBIOLOGIK MINUMAN DALAM KEMASAN YANG DIJUAL DI PASAR GUNTUR, HAURPANGGUNG, TAROGONG KIDUL, KABUPATEN GARUT().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2018.Farmakologi
Tarry Sukma Anjani.
ANALISIS KUALITAS MIKROBIOLOGIK MINUMAN DALAM KEMASAN YANG DIJUAL DI PASAR GUNTUR, HAURPANGGUNG, TAROGONG KIDUL, KABUPATEN GARUT().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2018.Farmakologi