AKTIVITAS ANTIHIPERURISEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN BAMBU SURAT (Gigantochloa cf. pseudoarundinacea (Steud.) Widjaja) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER
Hiperurisemia merupakan keadaan peningkatan kadar asam urat di atas normal dalam darah. Dikatakan hiperurisemia bila konsentrasi asam urat dalam plasma atau serum > 405 µmol/L (6.8mg/dl). Salah satu tanaman yang dapat menurunkan kadar asam urat adalah daun bambu yang secara tradisional telah digunakan oleh masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat aktivitas antihiperurisemia pada mencit jantan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah penghambatan kadar asam urat. Hewan uji diberikan pakan tinggi purin melinjo 10% serta sediaan uji selama 14 hari. Pemeriksaan kadar asam urat dilakukan pada hari ke 1, 7 dan 14. Pengambilan darah dilakukan pada menit 0 kemudian di berikan kalium oksonat 250mg/Kgbb 1 jam sebelum sediaan uji, menit ke 30 dan 60 setelah pemberian sediaan uji. Dosis ekstrak yang digunakan adalah 15, 30 dan 60 mg/Kgbb dengan menggunakan pembanding allopurinol 13mg/Kgbb. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun bambu surat 30 mg/Kgbb mempunyai efek antihiperurisemia terbaik yang dapat menurunkan kadar asam urat yang berbeda bermakna (p<0,05) di banding kelompok kontrol.
Detail Information
Citation
SIFA WAHDANISA. (2019).
AKTIVITAS ANTIHIPERURISEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN BAMBU SURAT (Gigantochloa cf. pseudoarundinacea (Steud.) Widjaja) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
SIFA WAHDANISA.
AKTIVITAS ANTIHIPERURISEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN BAMBU SURAT (Gigantochloa cf. pseudoarundinacea (Steud.) Widjaja) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2019.Farmakologi
SIFA WAHDANISA.
AKTIVITAS ANTIHIPERURISEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN BAMBU SURAT (Gigantochloa cf. pseudoarundinacea (Steud.) Widjaja) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2019.Farmakologi
SIFA WAHDANISA.
AKTIVITAS ANTIHIPERURISEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN BAMBU SURAT (Gigantochloa cf. pseudoarundinacea (Steud.) Widjaja) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2019.Farmakologi