REVIEW: AKTIVITAS ANTIBAKTERI JERUK NIPIS (Citrus aurantiifolia (Christm.) Swingle)
Penyakit yang banyak diderita oleh penduduk negara berkembang
termasuk Indonesia yaitu penyakit infeksi, yang salah satunya diakibatkan oleh
bakteri. Penyakit infeksi masih menjadi faktor utama penyebab tingginya angka
kesakitan dan kematian. Salah satu terapi untuk dapat menyembuhkan penyakit
infeksi yang diakibatkan oleh bakteri dengan pemberian antibiotik, akan tetapi
penggunaan antibiotik dalam jangka waktu yang lama dan penggunaan yang tidak
rasional dapat menyebabkan terjadinya resistensi, oleh sebab itu untuk mengatasi
terjadinya hal tersebut dicari obat alternatif antibiotik dari tanaman herbal. Jeruk
nipis secara empiris banyak digunakan sebagai obat-obatan dan juga sebagai
rempah-rempah, contohnya dapat digunakan untuk mengatasi masalah jerawat,
batuk, mencegah rambut rontok, penambah nafsu makan serta memiliki aktivitas
farmakologi sebagai antibakteri, antijamur, antikanker/ sitotoksik, antioksidan,
dan antelmintik. Artikel ini mereview aktivitas antibakteri dari jeruk nipis
menggunakan metode studi literatur dari beberapa hasil penelitian mengenai
aktivitas antibakteri jeruk nipis. Jeruk nipis memiliki aktivitas antibakteri terhadap
bakteri gram positif dan bakteri gram negatif. Aktivitas antibakteri pada jeruk
nipis ini dikarenakan adanya kandungan senyawa bioaktif. Dapat disimpulkan
bahwa jeruk nipis berpotensi sebagai antibakteri karena dapat menghambat
pertumbuhan bakteri gram positif dan bakteri gram negatif.
Detail Information
Citation
TENTI BUDIARTI. (2020).
REVIEW: AKTIVITAS ANTIBAKTERI JERUK NIPIS (Citrus aurantiifolia (Christm.) Swingle)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
TENTI BUDIARTI.
REVIEW: AKTIVITAS ANTIBAKTERI JERUK NIPIS (Citrus aurantiifolia (Christm.) Swingle)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2020.Belum Klasifikasi
TENTI BUDIARTI.
REVIEW: AKTIVITAS ANTIBAKTERI JERUK NIPIS (Citrus aurantiifolia (Christm.) Swingle)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2020.Belum Klasifikasi
TENTI BUDIARTI.
REVIEW: AKTIVITAS ANTIBAKTERI JERUK NIPIS (Citrus aurantiifolia (Christm.) Swingle)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2020.Belum Klasifikasi