SCREENING FARMAKOFOR DAN PENAMBATAN MOLEKUL SENYAWA DAUN AWAR-AWAR (Ficus septica Burm. L) TERHADAP KANKER PAYUDARA, KANKER SERVIKS DAN KANKER KOLOREKTAL
Kanker merupakan penyakit yang disebabkan oleh pertumbuhan sel-sel jaringan tubuh yang tidak normal. Daun awar-awar (Ficus septica Burm. L) merupakan salah satu tanaman yang memiliki aktivitas sebagai antikanker. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi senyawa potensial dari daun Ficus septica Burm. L yang kemudian menjadi kandidat obat antikanker payudara, antikanker serviks dan antikanker kolorektal dengan metode screening farmakofor dan penambatan molekul terhadap ER-α (3ERT), ER-β (1QKM), VEGFR-2 Kinase (3C7Q), Leukotriene A4 Hidrolase (3U9W) dan MAP3K7/TAK1 (5V5N). Hasil penelitian dari screening farmakofor menunjukan bahwa senyawa genistein, 4-hydroxy-3-methoxyacetophenone, kaempferitrine dan β-Amyrin memiliki kemiripan fitur farmakofor seperti ligan pembanding sehingga diprediksi memiliki aktivitas antikanker payudara, antikanker serviks dan antikanker kolorektal. Sedangkan hasil penambatan molekul menunjukan senyawa stigmasterol, phenanthroindolizidine, β-stigmastero,l dehydroantofine, dehydrotylophorine, α-amyrin, β-amyrin, genistein, ficuseptine-A dan tylophorine diprediksi memiliki nilai afinitas yang lebih baik dari ligan pembanding. Hasil prediksi drug likeness menurut aturan Lipinski’s Rule of Five menunjukan semua senyawa Ficus septica Burm. L memiliki bioavaibilitas yang baik. Hasil prediksi profil absorbsi dan distribusi menunjukan senyawa 3,4,5-trimethoxyacetophenone, coumarine, dehydroantofine, dehydrotylophorine, phenanthroindolizidine, ficuseptine-A, 4-hydroxy-3-methoxyacetophenone dan tylophorine memenuhi parameter profil absorbsi dan distribusi. Hasil prediksi toksisitas menunjukan senyawa 1-triacontanol, α-amyrin, β-amyrin, myristic acid, palmitic acid, 4-hydroxy-3-methoxyacetophenone dan 3,4,5-trimethoxyacetophenone memenuhi parameter toksisitas sehingga aman bagi tubuh.
Detail Information
Citation
APA Style
FUJI AYU NOVIARTIKA . (2020).
SCREENING FARMAKOFOR DAN PENAMBATAN MOLEKUL SENYAWA DAUN AWAR-AWAR (Ficus septica Burm. L) TERHADAP KANKER PAYUDARA, KANKER SERVIKS DAN KANKER KOLOREKTAL ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Chicago Style
FUJI AYU NOVIARTIKA .
SCREENING FARMAKOFOR DAN PENAMBATAN MOLEKUL SENYAWA DAUN AWAR-AWAR (Ficus septica Burm. L) TERHADAP KANKER PAYUDARA, KANKER SERVIKS DAN KANKER KOLOREKTAL ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2020.Belum Klasifikasi
MLA Style
FUJI AYU NOVIARTIKA .
SCREENING FARMAKOFOR DAN PENAMBATAN MOLEKUL SENYAWA DAUN AWAR-AWAR (Ficus septica Burm. L) TERHADAP KANKER PAYUDARA, KANKER SERVIKS DAN KANKER KOLOREKTAL ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2020.Belum Klasifikasi
Turabian Style
FUJI AYU NOVIARTIKA .
SCREENING FARMAKOFOR DAN PENAMBATAN MOLEKUL SENYAWA DAUN AWAR-AWAR (Ficus septica Burm. L) TERHADAP KANKER PAYUDARA, KANKER SERVIKS DAN KANKER KOLOREKTAL ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2020.Belum Klasifikasi