EVALUASI SEDIAAN GEL DARI BERBAGAI EKSTRAK DAUN SEBAGAI AKTIVITAS ANTIBAKTERI
Tanaman obat saat ini telah banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia sebagai
upaya penanggulangan masalah kesehatan di tengah kemajuan ilmu pengetahuan
dan teknologi. Salah satu bidang yang sedang dikembangkan yaitu, pemanfaatan
tanaman obat sebagai sediaan obat. Salah satu bagian tanaman yang digunakan atau
dimanfaatkan sebagai obat yaitu daun. Diantaranya yaitu daun sirsak, daun salam,
dan daun kemangi. Tujuan dari review artikel ini untuk melihat evaluasi gel dari
daun sirsak, daun salam dan daun kemangi sebagai antibakteri. Metode yang
digunakan pada pembuatan review artikel ini yaitu studi pustaka, dimana pustaka
yang digunakan merupakan jurnal penelitian dengan tema evaluasi sediaan gel dari
berbagai ekstrak tanaman sebagai antibakteri. Jurnal yang digunakan pada review
artikel ini merupakan jurnal nasional yang diterbitkan secara online salah satunya
yaitu google scholar. Berdasarkan hasil review artikel ini menunjukan bahwa dari
ketiga tanaman yaitu ekstrak daun sirsak , ekstrak daun salam, dan ekstrak daun
kemangi tersebut sudah memenuhi persyaratan sediaan topical dan dapat
diformulasikan kedalam bentuk sediaan gel yang baik. Pada sediaan gel dari ketiga
ekstrak daun tersebut memiliki aktivitas antibakteri.
Detail Information
Citation
Nopi Rantika, M.Farm. (2021).
EVALUASI SEDIAAN GEL DARI BERBAGAI EKSTRAK DAUN SEBAGAI AKTIVITAS ANTIBAKTERI().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Nopi Rantika, M.Farm.
EVALUASI SEDIAAN GEL DARI BERBAGAI EKSTRAK DAUN SEBAGAI AKTIVITAS ANTIBAKTERI().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Teknologi Farmasi
Nopi Rantika, M.Farm.
EVALUASI SEDIAAN GEL DARI BERBAGAI EKSTRAK DAUN SEBAGAI AKTIVITAS ANTIBAKTERI().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Teknologi Farmasi
Nopi Rantika, M.Farm.
EVALUASI SEDIAAN GEL DARI BERBAGAI EKSTRAK DAUN SEBAGAI AKTIVITAS ANTIBAKTERI().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Teknologi Farmasi