REVIEW ARTIKEL: AKTIVITAS ANTIDIABETES MELITUS TIPE 2 DARI FAMILI ASTERACEAE


Diabetes merupakan penyakit kronis serius yang terjadi karena pankreas yang tidak
menghasilkan cukup insulin atau ketika tubuh yang tidak dapat bekerja secara
efektif menggunakan insulin yang dihasilkannya. Diabetes termasuk penyakit yang
menyebabkan kematian dalam jumlah yang cukup besar, insidensi tingginya angka
kematian kebanyakan disebabkan oleh komplikasi dengan penyakit lain. Review
artikel ini bertujuan untuk mengkaji informasi ilmiah mengenai aktivitas
antidiabetes melitus tipe 2 dari tanaman obat famili Asteraceae. Metode yang
digunakan yaitu melalui pencarian artikel secara online dari jurnal yang telah
terpublikasi internasional dan nasional yang diterbitkan 10 tahun terakhir dimulai
dari tahun 2011 sampai 2021, melalui pencarian Google Scholar, Pubmed, SINTA,
ResearchGate, dan Elsevier. Kata kunci yang digunakan diantaranya, Spesies
Tanaman Asteraceae, Antidiabetes Famili Asteraceae, dan Antidiabetic Activity of
Asteraceae Family. Terdapat 20 tanaman dari famili Asteraceae yang memiliki
aktivitas antidiabetes melitus tipe 2 yang dapat menurunkan kadar gula dalam darah
diantaranya Ageratum Conyzoides L. (Babadotan), Arctium Lappa L. (Gobo),
Artemisia Afra (Baru Cina), Artemisia Amygdalina, Artemisia Macrocephalla
(Kayu Cacing), Artemisia Sphaerocephala, Bidens Cernua, Chromolaena Odorata
(Kirinyu), Cichorium Intybus (Andewi), Coreopsis Tinctoria (Kekinir-kiniran),
Crassocephalum Crepidioides (Sintrong), Eclipta Prostrata (Urang Aring), Ixeris
Gracilis, Pluchea Indica L. (Beluntas), Pulicaria Inuloides, Senecio Mikanioides
Otto, Stevia (Daun Manis), Taraxacum Officinale (Dandelion), Tithonia
Disversifolia (Kembang Bulan), dan Veronia Amygdalina (Daun Pahit). Adapun
senyawa yang diduga mempunyai aktivitas antidiabetes melitus tipe 2 yakni tanin,
flavonoid, fenol, saponin, polisakarida, dan terpenoid. Tanaman yang memiliki
potensi aktivitas antidiabetes melitus tipe 2 paling baik adalah tanaman Artemisia
Macrocephalla (Kayu cacing) dengan dosis efektif 7,5 mg/kgBB dan tanaman yang
memiliki potensi paling rendah yaitu Ageratum Conyzoides L. (Babadotan) dengan
dosis efektif 2000 mg/kgBB.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Risa Srimartanti/24041117167
Pengarang apt. Hesti Renggana, M.Farm - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
apt. Risa Susanti, M.S.Farm - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Risa Srimartanti - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Edisi
No. Panggil 0004 RIS 2021
Subyek antidiabetes
DIABETES
asteraceae
Klasifikasi 4
Judul Seri
GMD Farmakologi
Bahasa Indonesia
Penerbit Fakultas MIPA UNIGA
Tahun Terbit 2021
Tempat Terbit Garut
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

apt. Hesti Renggana, M.Farm. (2021).REVIEW ARTIKEL: AKTIVITAS ANTIDIABETES MELITUS TIPE 2 DARI FAMILI ASTERACEAE().Garut:Fakultas MIPA UNIGA

apt. Hesti Renggana, M.Farm.REVIEW ARTIKEL: AKTIVITAS ANTIDIABETES MELITUS TIPE 2 DARI FAMILI ASTERACEAE().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Farmakologi

apt. Hesti Renggana, M.Farm.REVIEW ARTIKEL: AKTIVITAS ANTIDIABETES MELITUS TIPE 2 DARI FAMILI ASTERACEAE().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Farmakologi

apt. Hesti Renggana, M.Farm.REVIEW ARTIKEL: AKTIVITAS ANTIDIABETES MELITUS TIPE 2 DARI FAMILI ASTERACEAE().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Farmakologi

 



Homepage

Selamat datang di Online Public Access Catalog (OPAC) Fakultas Mipa Universitas Garut

Layanan Perpustakaan FMIPA UNIGA

Perpustakaan FMIPA UNIGA Repository FMIPA UNIGA Official
Upload Mandiri Tugas Akhir Repository FMIPA UNIGA Official

Alamat

Fakultas MIPA Universitas Garut
Jl. Jati No.33, Jati
Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151
E: fmipa@uniga.ac.id

Status Pengunjung Repository

Flag Counter