HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TERHADAP SIKAP DAN PERILAKU PENGGUNAAN ANTIBIOTIK PADA MASYARAKAT RW 06 KAMPUNG CIWAREGOY
Mengubah sikap masyarakat dan meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait penggunaan antibiotik adalah langkah yang penting untuk meningkatkan efektivitas antibiotik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan, sikap, dan perilaku penggunaan antibiotika di Masyarakat Kampung Ciwaregoy. Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan pendekatan secara cross-sectional. Besar sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 72 responden. Analisis data yang digunakan yaitu univariat dan bivariat dengan menggunakan uji Chi-square. Sampel diambil menggunakan metode consecutive dengan instrumen pengumpulan data berupa kuesioner yang terdiri dari 24 butir pertanyaan yang sebelumnya telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Kesimpulan menunjukan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat pengetahuan dengan sikap dan perilaku masyarakat RW 06 Kampung Ciwaregoy terhadap penggunaan antibiotik. Hal ini menunjukkan pengetahuan dan sikap merupakan penyusun terbentuknya suatu perilaku, ketiga komponen ini saling berhubungan dalam menentukan bagaimana seseorang menggunakan antibiotika.
Detail Information
Citation
apt. Sitti Fatimah Putri Hasyul, M.Si.. (2022).
HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TERHADAP SIKAP DAN PERILAKU PENGGUNAAN ANTIBIOTIK PADA MASYARAKAT RW 06 KAMPUNG CIWAREGOY().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
apt. Sitti Fatimah Putri Hasyul, M.Si..
HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TERHADAP SIKAP DAN PERILAKU PENGGUNAAN ANTIBIOTIK PADA MASYARAKAT RW 06 KAMPUNG CIWAREGOY().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2022.Farmakologi
apt. Sitti Fatimah Putri Hasyul, M.Si..
HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TERHADAP SIKAP DAN PERILAKU PENGGUNAAN ANTIBIOTIK PADA MASYARAKAT RW 06 KAMPUNG CIWAREGOY().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2022.Farmakologi
apt. Sitti Fatimah Putri Hasyul, M.Si..
HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TERHADAP SIKAP DAN PERILAKU PENGGUNAAN ANTIBIOTIK PADA MASYARAKAT RW 06 KAMPUNG CIWAREGOY().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2022.Farmakologi