REVIEW ARTIKEL: MOLECULARY IMPRINTED POLYMER SOLID PHASE EXTRACTION (MIP-SPE) OBAT DIAZEPAM PADA SAMPEL BIOLOGIS
Banyak metode preparasi yang digunakan untuk analisis diazepam pada matriks sampel yang kompleks seperti metode ekstraksi fase padat (SPE), dimana hanya membutuhkan sampel dan pelarut dalam jumlah yang sedikit. Namun, metode tersebut masih terdapat kekurangan yaitu kurang selektif terhadap sampel yang diukur. Oleh karena itu, dibutuhkan kombinasi preparasi seperti MIP-SPE untuk meningkatkan selektivitas dan sensitivitas pada pengukuran sampel. Pada teknik MIP-SPE terdapat beberapa komponen yang berperan pada proses polimerisasi seperti monomer fungsional, crosslinker, dan porogen. Adapun parameter yang digunakan untuk memberikan hasil yang baik yaitu % recovery, IF dan kapasitas adsorpsi. Tujuan dari review ini adalah untuk mengetahui efisiensi penggunaan molecular imprinted polymer sebagai metode pemisahan diazepam dari matriks sampel biologis. Metode yang digunakan adalah membandingkan 6 artikel mengenai %recovery untuk preparasi dengan menggunakan MIP-SPE dan SPE konvensional. Hasil menunjukkan bahwa preparasi dengan menggunakan teknik MIP-SPE pada sampel biologis memiliki nilai %recovery yang baik dalam rentang 85-115% dibandingkan SPE konvensional. Metode MIP-SPE lebih efisien dan memiliki tingkat sensitifitas dan selektifitas yang baik untuk pemisahan diazepam pada sampel biologis.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Lulu Yuniar / 24041117151 |
Pengarang |
Dang Soni, M.Farm - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)apt. Shendi Suryana, M.Farm - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)Lulu Yuniar - Personal Name (Dosen Pembimbing 1) |
Edisi |
|
No. Panggil |
0004 LUL 2021 |
Subyek |
diazepam SPE konvensional MIP-SPE
|
Klasifikasi |
4 |
Judul Seri |
|
GMD |
Kimia Farmasi Analisis |
Bahasa |
Indonesia |
Penerbit |
Fakultas MIPA UNIGA |
Tahun Terbit |
2021 |
Tempat Terbit |
Garut |
Deskripsi Fisik |
|
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Dang Soni, M.Farm. (2021).
REVIEW ARTIKEL: MOLECULARY IMPRINTED POLYMER SOLID PHASE EXTRACTION (MIP-SPE) OBAT DIAZEPAM PADA SAMPEL BIOLOGIS().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Dang Soni, M.Farm.
REVIEW ARTIKEL: MOLECULARY IMPRINTED POLYMER SOLID PHASE EXTRACTION (MIP-SPE) OBAT DIAZEPAM PADA SAMPEL BIOLOGIS().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Kimia Farmasi Analisis
Dang Soni, M.Farm.
REVIEW ARTIKEL: MOLECULARY IMPRINTED POLYMER SOLID PHASE EXTRACTION (MIP-SPE) OBAT DIAZEPAM PADA SAMPEL BIOLOGIS().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Kimia Farmasi Analisis
Dang Soni, M.Farm.
REVIEW ARTIKEL: MOLECULARY IMPRINTED POLYMER SOLID PHASE EXTRACTION (MIP-SPE) OBAT DIAZEPAM PADA SAMPEL BIOLOGIS().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Kimia Farmasi Analisis