REVIEW: AKTIVITAS ANTIOKSIDAN BEBERAPA KULIT BUAH PISANG DI INDONESIA


Produksi buah pisang terus meningkat setiap tahunnya. Umumnya, bagian buah pisang dapat dikonsumsi secara langsung maupun dalam bentuk olahan. Bagian daunnya sering digunakan sebagai pembungkus makanan, dan bagian bunga serta batang muda sering dijadikan sayuran. Namun, kulitnya sering dianggap sebagai limbah padahal kulit pisang mengandung senyawa metabolit sekunder yang memiliki aktivitas farmakologi, salah satunya sebagai antioksidan. Tujuan review ini adalah untuk menginformasikan serta membahas mengenai kandungan metabolit sekunder yang memiliki aktivitas antioksidan dari berbagai spesies kulit pisang. Berdasarkan pencarian pustaka, diperoleh 11 pustaka primer yang meniliti aktivitas antioksidan dari berbagai spesies kulit pisang serta pustaka lain sebagai pendukung. Sumber yang diambil dipublikasikan pada jurnal terakreditasi dalam rentang waktu 10 tahun. Berdasarkan hasil review, beberapa ekstrak kulit pisang memiliki kandungan senyawa metabolit sekunder seperti senyawa flavonoid, alkaloid, fenolik, saponin, tanin, steroid dan terpenoid, dimana senyawa tersebut berpotensi sebagai antioksidan yang telah diuji dengan berbagai metode. Jenis kulit pisang yang memiliki aktivitas antioksidan dengan kateori sangat kuat adalah pisang nangka (MAAB), muli (MALvM), kepok (MNL), raja (MPSvR dan MPvR), dengan kategori kuat adalah pisang ambon (MAC) dan kepok (ABBcv), dengan kategori sedang adalah pisang ambon (MPLvA) dan kategori sangat lemah adalah pisang jarum (MavJ), kepok (MPF), dan uli (MPSvU).


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Rahifa Inayah/24041117104
Pengarang Noviyanti, M.Si. - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Dr. apt. Ria Mariani, M.Si. - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Rahifa Inayah - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Edisi
No. Panggil 0004 RAH 2021
Subyek Antioksidan
metabolit sekunder
Kulit pisang
Indonesia
Klasifikasi 4
Judul Seri
GMD Fitokimia
Bahasa Indonesia
Penerbit Fakultas MIPA UNIGA
Tahun Terbit 2021
Tempat Terbit Garut
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

Noviyanti, M.Si.. (2021).REVIEW: AKTIVITAS ANTIOKSIDAN BEBERAPA KULIT BUAH PISANG DI INDONESIA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA

Noviyanti, M.Si..REVIEW: AKTIVITAS ANTIOKSIDAN BEBERAPA KULIT BUAH PISANG DI INDONESIA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Fitokimia

Noviyanti, M.Si..REVIEW: AKTIVITAS ANTIOKSIDAN BEBERAPA KULIT BUAH PISANG DI INDONESIA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Fitokimia

Noviyanti, M.Si..REVIEW: AKTIVITAS ANTIOKSIDAN BEBERAPA KULIT BUAH PISANG DI INDONESIA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2021.Fitokimia

 



Homepage

Selamat datang di Online Public Access Catalog (OPAC) Fakultas Mipa Universitas Garut

Layanan Perpustakaan FMIPA UNIGA

Perpustakaan FMIPA UNIGA Repository FMIPA UNIGA Official
Upload Mandiri Tugas Akhir Repository FMIPA UNIGA Official

Alamat

Fakultas MIPA Universitas Garut
Jl. Jati No.33, Jati
Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151
E: fmipa@uniga.ac.id

Status Pengunjung Repository

Flag Counter