SENYAWA GOLONGAN MONOTERPEN SEBAGAI MINYAK ATSIRI DARI TUMBUHAN GENUS ZANTHOXYLUM


Zanthoxylum merupakan genus terbesar dari famili rutaceae yang mengandung sekitar 250
spesies. Tumbuhan ini telah banyak dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk pengobatan
rematik, sakit perut, sakit tenggorokan dan lainnya, karena keberadaan senyawa volatil sebagai
minyak atsiri. Bioaktivitas senyawa aktif pada minyak atsiri zanthoxylum telah ditemukan
sebagai antimikroba, antioksidan, antitumor dan aktivitas larvasida. Monoterpen termasuk
golongan senyawa yang terdiri dari dua unit gabungan isopren. Sejumlah senyawa monoterpen
memiliki sifat farmakologis diantaranya sebagai antimikroba, anti-inflamasi, antioksidan dan
analgesik. Review artikel ini bertujuan untuk mengetahui kandungan senyawa yang termasuk ke
dalam golongan monoterpen dari minyak atsiri tumbuhan genus zanthoxylum. Metode yang
digunakan dalam pengkajian literatur review ini berdasarkan pada penelitian dan perkembangan
yang telah terindeks scopus Q1-Q3 tentang senyawa golongan monoterpen sebagai minyak atsiri
dari tumbuhan genus zanthoxylum. Pencarian dilakukan melalui google scholar, pubMed dan
sciencedirect dengan bantuan scihub. Kata kunci yang digunakan diantaranya ?Volatile
constituents of zanthoxylum?, ?Chemical composition of essential oil from zanthoxylum? dan
?Essential oil of zanthoxylum?. Artikel yang digunakan dipublikasikan dalam jurnal internasional pada
rentang tahun 2011-2021. Hasil review ini memberikan informasi bahwa terdapat kandungan senyawa
golongan monoterpen pada berbagai spesies tumbuhan zanthoxylum diantaranya limonene, linalool,
sabinene, 4-terpineol, ?-pinene, ?-pinene, ?-terpinene, estragol, ?-phellandrene,, ?-ocimene dan
?-myrcene.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Cindy Reporma/24042117005
Pengarang Dr. Iqbal Musthapa, M.Si - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Aika Latifah Alawiyah, S. Pd.,M. Si - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Cindy Reporma - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Edisi
No. Panggil 0004 CIN 2022
Subyek Minyak Atsiri
zanthoxylum
monoterpen
Klasifikasi 4
Judul Seri
GMD Kimia
Bahasa Indonesia
Penerbit Fakultas MIPA UNIGA
Tahun Terbit 2022
Tempat Terbit Garut
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

Dr. Iqbal Musthapa, M.Si. (2022).SENYAWA GOLONGAN MONOTERPEN SEBAGAI MINYAK ATSIRI DARI TUMBUHAN GENUS ZANTHOXYLUM().Garut:Fakultas MIPA UNIGA

Dr. Iqbal Musthapa, M.Si.SENYAWA GOLONGAN MONOTERPEN SEBAGAI MINYAK ATSIRI DARI TUMBUHAN GENUS ZANTHOXYLUM().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2022.Kimia

Dr. Iqbal Musthapa, M.Si.SENYAWA GOLONGAN MONOTERPEN SEBAGAI MINYAK ATSIRI DARI TUMBUHAN GENUS ZANTHOXYLUM().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2022.Kimia

Dr. Iqbal Musthapa, M.Si.SENYAWA GOLONGAN MONOTERPEN SEBAGAI MINYAK ATSIRI DARI TUMBUHAN GENUS ZANTHOXYLUM().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2022.Kimia

 



Homepage

Selamat datang di Online Public Access Catalog (OPAC) Fakultas Mipa Universitas Garut

Layanan Perpustakaan FMIPA UNIGA

Perpustakaan FMIPA UNIGA Repository FMIPA UNIGA Official
Upload Mandiri Tugas Akhir Repository FMIPA UNIGA Official

Alamat

Fakultas MIPA Universitas Garut
Jl. Jati No.33, Jati
Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151
E: fmipa@uniga.ac.id

Status Pengunjung Repository

Flag Counter