UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES DARI FRAKSI N-HEKSAN DAUN BANDOTAN (Ageratum conyzoides L.) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOCIN
Bandotan (Ageratum conyzoides L.) adalah salah satu tumbuhan yang dimanfaatkan
masyarakat tradisional untuk menjaga kesehatan, mencegah dan mengobati penyakit
degeneratif salah satunya penyakit diabetes melitus. Daun bandotan (Ageratum
conyzoides L.) mengandung senyawa metabolit sekunder berupa alkaloid, tanin dan
steroid yang diduga memiliki aktivitas sebagai antidiabetes. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui adanya aktivitas antidiabetes dan konsentrasi efektif pada
fraksi n-heksan daun bandotan dalam menurunkan kadar glukosa darah pada mencit
jantan galur Swiss Webster yang diinduksi streptozotocin. Penelitian ini mencit dibagi
menjadi 6 kelompok yaitu kelompok I (kontrol negatif) diberi aquadest, kelompok II
(kontrol positif) diberi tragakan 1%, kelompok III (pembanding) diberi glibenklamid,
kelompok IV, V dan VI diberi fraksi n-heksan daun bandotan dosis 75, 150 dan 300
mg/kgBB. Mencit diinduksi dengan streptozotocin 40 mg/kgBB secara intraperitonial.
Sediaan uji diberikan selama 14 hari dengan 3 kali pengukuran kadar glukosa darah
pada hari ke 1, 7 dan 14 fraksi n-heksan daun bandotan dosis 75, 150 dan 300 mg/kgBB
menunjukkan efek antidiabetes pada hewan uji dengan menurunkan kadar glukosa
darah mencit. Fraksi n-heksan daun bandotan (Ageratum conyzoides L.) dosis 300
mg/kgBB menunjukkan efek antidiabetes yang paling baik dengan penurunan kadar
glukosa darah mencit sebesar 67,27%.
Detail Information
Citation
APA Style
apt. Asman Sadino, M.Farm . (2023).
UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES DARI FRAKSI N-HEKSAN DAUN BANDOTAN (Ageratum conyzoides L.) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOCIN ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Chicago Style
apt. Asman Sadino, M.Farm .
UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES DARI FRAKSI N-HEKSAN DAUN BANDOTAN (Ageratum conyzoides L.) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOCIN ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2023.Farmakologi
MLA Style
apt. Asman Sadino, M.Farm .
UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES DARI FRAKSI N-HEKSAN DAUN BANDOTAN (Ageratum conyzoides L.) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOCIN ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2023.Farmakologi
Turabian Style
apt. Asman Sadino, M.Farm .
UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES DARI FRAKSI N-HEKSAN DAUN BANDOTAN (Ageratum conyzoides L.) PADA MENCIT JANTAN GALUR SWISS WEBSTER YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOCIN ().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2023.Farmakologi