STUDI IN SILICO SENYAWA AKTIF JAMBU MAWAR(Syzygium jambos L. Alston) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA
Kanker payudara merupakan salah satu kanker dengan prevalensi terbanyak dan
penyebab paling umum kematian pada perempuan. Tahun 2020 sekitar 2,3 juta
wanita terdiagnosis kanker payudara melebihi angka kasus kanker paru-paru, dan
sekitar 658.000 kematian disebabkan oleh kanker payudara. Upaya yang dapat
dilakukan dalam memanfaatkan tanaman sebagai obat kanker payudara untuk
meningkatkan efektivitas dan meminimalkan efek samping salah satunya dari
tanaman jambu mawar. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mencari dan
mengidentifikasi terkait potensi senyawa aktif dari tanaman jambu mawar
(Syzygium jambos L.Alston) sebagai kandidat antikanker payudara dengan dengan
melihat interaksi antara senyawa aktif yang terdapat pada jambu mawar terhadap
reseptor kanker payudara melalui study pharmacophore, molecular docking dan
molecular dynamic serta memprediksi profil farmakokinetikanya secara in silico.
Skrining farmakofor, penambatan molekul dan dinamika molekuler dilakukan
terhadap 74 senyawa aktif dalam tanaman jambu mawar pada reseptor ER-?, ER ?, HER-2, dan progesteron. Senyawa rutin berpotensi selektif terhadap ER-?
dengan nilai fit score 51.55%. Hasil molecular docking pada ER-? dan HER-2
didapatkan senyawa rutin serta Isoetin 7-glucoside 2-beta-D xylopyranoside
diprediksi memiliki aktivitas antikanker payudara dengan nilai energi bebas ikatan
sebesar - 10.5 kkal/mol dan -9.0 kkal/mol lebih baik dari ligan pembanding
(genistein -10.1 kkal/mol dan trastuzumab -7.1 kkal/mol) selain itu terikat dengan
residu asam amino esensial pada ARG A:346, GLU A:305 untuk rutin dan pada
residu ARG A:868, ARG A:844, ARG A:756 untuk Isoetin 7-glucoside 2-beta-D
xylopyranoside. Kestabilan interaksi diprediksi dengan melakukan simulasi
molecular dynamic selama 15ns menunjukkan bahwa rutin dan Isoetin 7-glucoside
2-beta-D xylopyranoside memiliki kestabilan interaksi dengan reseptor ER-? dan
HER-2. Senyawa rutin dan Isoetin 7-glucoside 2-beta-D xylopyranoside dapat
dijadikan sebagai lead compound untuk dapat diisolasi dan dikembangkan sebagai
kandidat obat antikanker payudara dengan target reseptor ER-? dan HER-2.
Detail Information
Citation
Dr. apt. Riska Prasetiawati, M.Si. (2023).
STUDI IN SILICO SENYAWA AKTIF JAMBU MAWAR(Syzygium jambos L. Alston) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Dr. apt. Riska Prasetiawati, M.Si.
STUDI IN SILICO SENYAWA AKTIF JAMBU MAWAR(Syzygium jambos L. Alston) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2023.Kimia Farmasi Analisis
Dr. apt. Riska Prasetiawati, M.Si.
STUDI IN SILICO SENYAWA AKTIF JAMBU MAWAR(Syzygium jambos L. Alston) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2023.Kimia Farmasi Analisis
Dr. apt. Riska Prasetiawati, M.Si.
STUDI IN SILICO SENYAWA AKTIF JAMBU MAWAR(Syzygium jambos L. Alston) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2023.Kimia Farmasi Analisis