FORMULASI SEDIAAN SABUN CAIR CUCI TANGAN ANTISEPTIK DARI EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI (Ocimum americanum L.)
Telah dilakukan penelitian mengenai formulasi sediaan sabun cair cuci tangan antiseptik dari ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum americanum L.) dan pengujian aktivitas antibakterinya terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan E.coli dengan metode difusi agar. Hasil aktivitas antibakteri menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum americanum L.) pada konsentrasi 50%, 25% dan 12,5% dengan zona hambat 17,25 mm, 15,00 mm, dan 16,25 mm, pada bakteri Staphylococcus aureus, dan pada konsentrasi 50% , 25% dan 12,5% dengan zona hambat 17,25 mm, 16,35 mm, 13,15 mm pada bakteri E.coli dan koefisien fenol 5 kalinya . Hasil evaluasi sediaan sabun cair cuci tangan antiseptik menunjukan bahwa hasil uji organoleptik (warna, bau, konsistensi), homogenitas, pH, viskositas, bobot jenis, dan tinggi dan kestabilan busa memenuhi standar SNI. Hasil uji keamanan sediaan sabun cair cuci tangan antiseptik ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum americanum L.) menunjukan tidak terjadi iritasi dan untuk hasil uji kesukaan menunjukan sediaan sabun cair cuci tangan antiseptik pada konsentrasi 6 % yang paling disukai.rnrnKata kunci : Sabun, Ekstrak Etanol Daun Kemangi (Ocimum americanum L.), Antiseptik, Staphylococcus aureus dan E.colirn
Detail Information
Citation
Nurhabibah, M.Si., Apt. (2015).
FORMULASI SEDIAAN SABUN CAIR CUCI TANGAN ANTISEPTIK DARI EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI (Ocimum americanum L.)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA
Nurhabibah, M.Si., Apt.
FORMULASI SEDIAAN SABUN CAIR CUCI TANGAN ANTISEPTIK DARI EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI (Ocimum americanum L.)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2015.Teknologi Farmasi
Nurhabibah, M.Si., Apt.
FORMULASI SEDIAAN SABUN CAIR CUCI TANGAN ANTISEPTIK DARI EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI (Ocimum americanum L.)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2015.Teknologi Farmasi
Nurhabibah, M.Si., Apt.
FORMULASI SEDIAAN SABUN CAIR CUCI TANGAN ANTISEPTIK DARI EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI (Ocimum americanum L.)().Garut:Fakultas MIPA UNIGA,2015.Teknologi Farmasi