TELAAH FITOKIMIA DAUN POHPOHANrn(Pilea trinervia Wight)
Telah dilakukan telaah senyawa fitokimia dari daun Pohpohan (Pilea trinervia Wight). Penapisan fitokimia serbuk simplisia daun Pohpohan menunjukkan adanya golongan alkaloid, flavonoid, dan steroid/triterpenoid. Serbuk simplisia diekstraksi dengan metode maserasi dan fraksinasi dilakukan dengan cara ekstraksi cair-cair dan kromatografi cair vakum, dengan dua pelarut n-heksan dan etil asetat, menghasilkan dua fraksi yaitu fraksi n-heksan dan fraksi etil asetat. Pemantauan dan pemurnian fraksi dilakukan dengan metode kromatografi lapis tipis analitik dan preparatif. Sedangkan pada uji kemurnian dilakukan kromatografi lapis tipis dengan tiga pengembang beda yaitu n-heksan-etilasetat (4:1), etilasetat-metanol (2:1), dan kloroform-metanol (7:3); sedangkan kromatografi lapis tipis dua dimensi dengan pengembangan pertama n-heksan-etilasetat (4:1) dan pengembangan kedua etil asetat-metanol (2:1). Dari fraksi tersebut dapat diisolasi satu senyawa yang memberikan warna kuning dengan penampak bercak AlCl3 sebagai penampak bercak spesifik. Kemudian dipantau ulang memberikan warna kuning dengan penampak bercak H2SO4 sebagai penampak bercak universal. Berdasarkan reaksi warna diduga isolat termasuk golongan senyawa flavonoid.rnrnrnKata Kunci : Daun Pohpohan (Pilea trinervia Wight), fraksi n-heksan, fraksi etil asetat, kromatografi lapis tipis, kromatografi cair vakum, penampak bercak AlCl3, penampak bercak H2SO4, flavonoid.rnrn
Detail Information
Citation